Dark Moon: The Blood Altar, ENHYPEN Diadaptasi Jadi Anime

Maytiska Omar, 23 September 2024

Dark Moon: The Blood Altar, ENHYPEN Diadaptasi Jadi AnimeAnime
Banner Ads

GAMEFINITY, Jakarta – Label HYBE umumkan adaptasu serial WEBTOON Enhypen yang berjudul Dark Moon: The Blood Altar. Trailer pertamanya telah dirilis oleh Aniplex.

Enhypen adalah Boy Group K-Pop dibawah naungan Belift Lab, sekaligus HYBE. Mereka mempunyai cerita menarik yang sudah dirilis dalam bentuk WEBTOON.

Serial tersebut berjudul Dark Moon: The Blood Altar dan telah berakhir pada 12 Agustus 2023 dengan 70 Chapter. Trailer perdananya menampilkan ketujuh Vampire ganteng yang mewakili seluruh anggota grup idola tersebut.

Dark Moon: The Blood Altar Ceritakan Tentang Vampire

Dark Moon The Blood Altar Webtoon
Webtoon Dark Moon The Blood Altar ceritakan tentang Enhypen yang menjadi vampir. (Sumber: Korean Herald)

WEBTOON buatan HYBE ini sebenarnya adalah salah satu lore untuk beberapa Music Video Enhypen sendiri. Di awal debut, video-video mereka memiliki cerita dibaliknya.

Adanya Dark Moon: The Blood Altar untuk membuat Engene (panggilan Fans Enhypen) untuk membaca secara lengkap cerita yang ada. Ceritanya, ketujuh anggota adalah vampir.

Suatu hari, sekolah mereka kedatangan siswi baru bernama Sooha. Ia menjadi perbincangan di Riverfield, terutama para vampir dan Werewolf. Ketujuh vampir ini juga ternyata memiliki kekuatan yang berbeda-beda.

Baca juga:

Ceritanya akan semakin rumit saat Sooha mengetahui ketujuhnya adalah vampir. Selain itu, ada rahasia lain yang terungkap dalam cerita tersebut.

Semua karakter juga mempunyai nama yang berbeda dari orang aslinya. Namun, kalau kamu penggemar Enhypen pasti tidak akan sulit untuk mengingatnya!

Belum Ada Informasi Lanjut Mengenai Adaptasi Anime

Pengumuman akan adaptasi Anime Dark Moon: The Blood Altar dilakukan saat Aniplex Online Fest 2024. Sayangnya, baru ada video Trailer yang berdurasi 20 detik. Namun, tidak diumumkan kapan akan resmi tayang.

Walaupun menceritakan tentang grup Enhypen, belum dapat dipastikan apakah mereka yang akan mengisi suara para karakter. Selain itu, belum diumumkan juga Studio yang akan menanganinya.

Bagi para Engene dan juga orang-orang yang membaca WEBTOON tersebut, pengumuman ini menjadi kabar yang amat menggembirakan. Mereka juga berharap Heeseung Cs juga dapat mengisi lagu tema dari Anime ini.

Harapan lain yaitu cerita yang tidak terlalu jauh berbeda. Mereka mengharapkan ketegangan yang ada di bentuk komik bewarna digital tersebut tidak menghilang.

Engene dan pembaca, nantikan informasi terbaru mengenai Anime Dark Moon: The Blood Altar. Kamu bisa menemukannya di Gamefinity!

author avatar
Maytiska Omar
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: