Nichijou, Anime Slice of Life yang Absurd dan Menghebohkan

Dimas Galih Putrawan, 13 Maret 2023

Nichijou, Anime Slice of Life yang Absurd dan MenghebohkanAnime
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Bandung Nichijou merupakan serial anime adaptasi dari manga berjudul sama oleh Kyoto Animation. Serial anime ini pertama kali tayang pada 2011. Meski disebut gagal secara penjualan DVD dan Blu-ray di Jepang, serial ini tetap dianggap mendapat penggemar setia secara internasional.

Sinopsis Nichijou, Kisah Slice of Life Absurd dan Menghebohkan

Nichijou bisa dianggap sebagai sketch comedy berlatarkan di kota Tokisadame. Pada dasarnya, serial ini menceritakan kisah slice of life beberapa penghuni kota. Namun, mayoritas berfokus pada setidaknya enam tokoh. Mulai dari tiga murid SMA Yuko Aioi, Mio Nanogahara, dan Mai Minakami, hingga Nano Shinonome, sang kreator cilik Professor, dan kucing hitam yang bisa bicara Sakamoto.

Sering sekali, setiap bagian dari episode berfokus pada momen absurd dan menghebohkan. Secara keseluruhan, setiap bagiannya justru diceritakan terjadi pada kehidupan sehari-hari setiap karakter.

Cerita Slice of Life yang Menghebohkan Sekaligus Mengocok Perut (10/10)

Nichijou Professor and Sakamoto
Nichijou menggabungkan genre slice of life dengan komedi over the top

Menggabungkan konsep slice of life dan absurditas serta surealisme dalam serial anime ini sangat berhasil membuatnya menjadi heboh dan lucu. Bahkan, setiap cerita yang disajikan pada bagian tersebut terkesan over the top dan seakan tidak pernah menginjak rem untuk terus membawa humor tanpa terkesan menjengkelkan. Setiap episodenya bahkan dapat dinikmati tanpa mengalami kebosanan, terutama dari tingkah laku setiap karakternya yang tidak dapat diprediksi.

Deretan Karakter yang Eksentrik (9/10)

Nichijou character
Tiga karakter utama Nichijou Yuuko Mio dan Mai

Banyak dari karakternya memiliki desain moe, seperti pada beberapa serial besutan Kyoto Animation sebelumnya seperti Azumanga Daioh, Lucky Star, dan K-On. Kali ini, setiap karakternya ditampilkan memiliki interaksi yang menonjolkan perilakunya. Setiap konflik yang disajikan berhasil mendorong penceritaan yang penuh humor serta kepribadian eksentrik dari setiap karakter.

Animasi yang Tetap Konsisten (9/10)

Nichijou Mio Loses it
Tampilan animasi yang tetap konsisten dalam menggambarkan adegan over the top

Animasi di Nichijou terasa terkesan sedikit jadul meningat serial anime ini pertama kali tayang pada 2011. Setidaknya, Kyoto Animation masih menonjolkan ciri khasnya dalam menonjolkan pergerakan karakter secara mengalir dan konsisten. Art style dari serial anime ini semakin kuat saat momen komedi yang over the top, dari simplistik menjadi semakin intens.

Baca juga: Hyouka, Anime School Life Berbalut Misteri yang Ringan

Verdict untuk Nichijou

Secara keseluruhan, Nichijou dapat dinikmati saat waktu santai sekaligus untuk yang mengincar serial anime komedi menghebohkan dan mengocok perut. Meski ini merupakan anime slice of life, Nichijou menunjukkan konsep absurditas yang menjadi nilai plus dapat membuat penontonnya heboh.

Untuk Nichijou, penulis dapat memberi total score 9,6.

author avatar
Dimas Galih Putrawan
Thanks for reading. My Gaming Account: Steam: dimaspettigrew Epic Games Store: PTGRW Xbox: PTGRW
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: