7 Game PC dan Konsol yang Akan Mendapatkan Versi Mobile

Tuanmudadiaz, 11 Mei 2021

7 Game PC dan Konsol yang Akan Mendapatkan Versi MobileGame
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Tanjung Balai Karimun – Para developer tentunya bisa melihat peluang yang dimiliki oleh pasar game mobile, dimana semakin hari peminat game mobile semakin banyak, ditambah lagi para produsen smartphone semakin gencar meluncurkan smartphone yang kuat untuk gaming.

Oleh sebab itu banyak sekali developer game konsol dan juga PC yang mencoba peruntungan di pasar game mobile dengan merilis game mereka kedalam platform mobile, istilah “semua akan mobile pada waktunya”, ternyata benar-benar terjadi di tahun 2021 ini, penasaran dengan game yang akan mendapatkan versi mobilenya?, langsung simak listnya dibawah ini ya guys.

My Time At Portia

Game satu ini sering dikatakan mirip seperti Harvest Moon namun dengan bumbu RPG didalamnya, game ini berlatar post Apocalypsic.

My Time At Portia ini digarap oleh studio bernama Panthea Games ini direncanakan akan masuk ke pasar mobile pada pertengahan tahun 2021 ini. Tentunya developer akan menyesuaikan game ini lagi di platform mobile, untuk memberikan pengalaman bermain layaknya di PC dan Konsol.

The Division

The Division merupakan salah satu Waralaba milik Ubisoft yang mempunyai kepopuleran sangat tinggi, dan game ini dikabarkan akan segera mendapatkan versi mobilenya loh guys. Kabar ini diumumkan bersamaan dengan The Division Heartland yang juga akan hadir dengan versi free-to-play untuk PC dan juga Konsol.

Untuk informasi tentang kapan perilisan game ini untuk mobile akan diungkapkan oleh ubisoft dalam waktu dekat ini.

Final Fantasy VII The First Soldier

Yang berikutnya adalah game yang sudah cukup melegenda, yaitu Final Fantasy, pengembang dari game ini yaitu Square Enix memberikan bocoran tentang perilisan game ini kedalam platform mobil.

Seri Final Fantasy ini mengusung konsep battle royale yang tidak hanya menghadirkan elemen shooter seperti game bertema sama lainnya. Final Fantasy VII The First Soldier ini juga menghadirkan sistem tempur yang diadaptasi dari Final Fantasy VII Remake. Belum ada kabar pastinya tanggal rilis game ini, di tunggu aja ya guys.

Final Fantasy VII Ever Crisis

Selain dari seri The First Soldier, Square Enix juga mengumumkan tentang project Ever Crisis, yang nantinya akan membawa semua konsep cerita dari Final Fantasy VII original, Crisis Core, Before Crisis, Dirge Of Cerberus dan juga Advent Children yang akan digabungkan kedalam satu game mobile.

Benar-benar seru dan juga yang membuat semakin seru adalah adanya perombakan grafis ala Final Fantasy XV Pocket Edition dengan sistem tempur seperti Final Fantasy VII Remake. Untuk perilisan di platform mobile, Final Fantasy VII Even Crisis ini dikabarkan akan Keluar pada tahun 2022. Jadi ga sabar nunggu ya Guys.

Frostpunk

Awalnya penulis kaget ya tentang info ini, karena penulis tidak membayangkan kalau game satu ini akan datang ke platform mobile. Tentunya kalian tidak akan menduga juga bukan? Kalau game bertema City Building yang bercampur dengan Survival Bencana Alam badai saju yang tidak pernah selesai ini akan hadir untuk platform mobile.

Game besutan 11bit Studios ini akan dinaungi oleh NetEase dalam pengembangan Mobilenya, dan menurut  info yang diberikan oleh pihak developer, perilisan Frostpunk Mobile akan dikabarkan ada tanggal 20 mei di Showcase game tahunan dari NetEase.

Apex Legends

Game satu ini sebenarnya sudah memulai close beta kecil-kecilan di Filipina dan juga India yang khusus untuk pengguna platform android saja. Pihak pengembang yaitu Respawn Entertainment belum memberikan kabar resmi tentang kapan Apex Legend Mobile ini rilis di platform Mobile, ditunggu saja ya Guys.

Battlefield

Untuk yang terakhir ada BattleField, nampaknya tidak ingin kalah saing dengan Call of Duty, EA memberikan pengumuman tentang perilisan game Battlefield ini untuk platform Mobile. Game ini digarap oleh pihak Industrial Toys ini digadang-gadang berbeda dengan seri utamanya.

Yang mana serial utamanya akan tetap rilis untuk platform Konsol dan juga PC, menurut informasi dari pihak pengembang, game ini akan rilis pada tahun 2022.

author avatar
Tuanmudadiaz
Hello, Saya Diaz, dan saya adalah seorang Content Writer, yang mencari rupiah melalui ketikan jari, dan saya juga seorang Fotografer. Motto hidup saya adalah, "Carilah Amoy sampai Ke Negeri Cina".
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: