Bigmode Milik Youtuber Dunkey Umumkan Game Pertama

Erni Wahyu Puji Lestari, 11 Januari 2023

Bigmode Milik Youtuber Dunkey Umumkan Game PertamaGame
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, NGAWI – Penerbit milik youtuber Dunkey, Bigmode mengumumkan bahwa Animal Well akan menjadi game pertamanya. Bagi penggemar game tentunya sudah tidak asing dengan Dunkey. Dunkey adalah seorang youtuber populer yang dikenal dengan konten-kontennya tentang video game. Dalam channel youtube Videogamedunkey, ia sering me-review berbagai game dengan jujur. Bahkan tak jarang juga melontarkan kritikan-kritikan yang dikemas dengan candaan.

Dunkey sendiri sudah memulai karirnya sebagai youtuber sejak 11 tahun yang lalu. Sampai saat ini, channel youtube Videogamedunkey sudah mencapai 7.29 juta subscribers. Akun twitternya bahkan sudah memiliki 1,3 juta Followers. Berikut ini beberapa informasi terkait game pertama Bigmode milik youtuber Dunkey :

Awal mula Dunkey mendirikan Bigmode

Bigmode Dunkey
Publisher Bigmode

Pada september 2022, Dunkey bersama istrinya Leah mendirikan perusahaan penerbit game sendiri yang bernama Bigmode. Dia mendirikan Bigmode dengan tujuan untuk mendukung Developer game indie serta membawa game indie yang menjanjikan ke pasar. Pengumuman tersebut ia posting melalui channel youtube Videogamedunkey.

Dunkey mengungkapkan bahwa ia sudah muak hanya duduk dan menunggu game bagus muncul. Dia ingin terlibat dan membantu mewujudkan hal tersebut. Dunkey percaya bahwa dia dapat menggunakan relasi dan pengalamannya untuk membantu mempopulerkan game-game indie baru.

Baca Juga : Konami Siapkan Jajaran Game Baru dari Franchise Lama

Animal Well, game pertama Bigmode

Melalui akun twitter resmi, Bigmode mengumumkan bahwa Animal Well akan menjadi game pertama mereka. Animal Well adalah sebuah game metroidvania dengan gaya pixel art yang imut dan lucu. Menariknya, tampilan visual akan dibuat dengan menggabungkan gaya pixel jadul dan modern.

Animal Well juga akan menyuguhkan eksplorasi tak biasa dengan menjelajahi labirin yang rumit. Kemudian kita akan bertemu dengan berbagai makhluk aneh saat mengetahui apa yang sedang mengintai di sekitar. Animal Well akan memberikan pengalaman unik yang membuatmu tertawa dalam ketakutan, terkejut, atau kegembiraan.

Game ini dikerjakan oleh developer bernama Shared Memory. Sedangkan gambarnya dibuat oleh Billy Basso. Meskipun belum memiliki tanggal rilis, Animal Well dipastikan akan hadir di Steam dan Playstation 5. Jadi, tetap pantau informasi selanjutnya di Gamefinity.id

author avatar
Erni Wahyu Puji Lestari
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: