Disney Dreamlight Valley: Masak Grilled Veggie Platter

Sashi Agustin, 30 Mei 2023

Disney Dreamlight Valley: Masak Grilled Veggie PlatterGame
Banner Ads

Gamefinityid, Bekasi – Dunia Disney Dreamlight Valley yang memesona mengajak para player untuk menciptakan surga mereka sendiri di alam hijau yang penuh dengan karakter Disney. Pemain dapat menjalin persahabatan dengan memulai misi dan memberikan hadiah, mendapatkan hadiah, dan membuka lebih banyak petualangan.

Baca Juga: 

Pemain juga dapat menyenangkan karakter Disney dengan memberi makanan. Di Disney Dreamlight Valley, makanan yang dimasak melayani berbagai tujuan. Makanan berfungsi sebagai sarana untuk meningkatkan level Persahabatan. Makanan juga bisa dijual di Goofy’s Stall dengan imbalan Koin Bintang, mata uang utama game. Terakhir, player dapat mengonsumsi makanannya sendiri untuk mengisi kembali bar energi mereka.

Disney Grilled Veggie

Disney Dreamlight Valley

Grilled Veggie Platter adalah salah satu dari lebih dari 200 resep masakan berbeda yang dapat dibuat pemain. Hidangan sederhana ini dapat dibuat di awal permainan, karena pemain akan memiliki akses instan ke sayuran yang diperlukan saat memasuki lembah. Berikut ini adalah hal  yang diperlukan untuk memasak Grilled Veggie Platter di Disney Dreamlight Valley.

Cara memasak Grilled Veggie Platter

Grilled Veggie Platter

Untuk membuat Grilled Veggie Platter yang lezat, pemain harus menggabungkan tiga bahan sayuran. Untungnya, resep ini menawarkan berbagai macam pilihan dari pilihan sayuran yang melimpah. Player cukup memiilih tiga bahan dari list berikut lalu klik tombol “Mulai Memasak”. Pilihan bahannya meliputi:

  • Asparagus
  • Bell Pepper
  • Carrot
  • Chili Pepper
  • Corn
  • Cucumber
  • Eggplant
  • Leek
  • Mushroom
  • Okra
  • Onion
  • Potato
  • Pumpkin
  • Seaweed
  • Spinach
  • Tomato
  • Zucchini

Grilled Veggie Platter adalah makanan pembuka bintang tiga yang memulihkan energi saat dikonsumsi, berdasarkan sayuran apa yang digunakan. Pemilihan juga akan mempengaruhi harga jualnya ke Goofy’s Stall. Player bisa menggunakan bermacam-macam sayuran, kecuali Selada Namun, penting untuk diingat bahwa kombinasi sayuran apa pun yang menyertakan Selada akan membuat Hearty Salad, jadi pemain sebaiknya tidak menggunakan bahan ini.

Update informasi menarik seputar anime, game, lifestyle serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id juga menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan juga terjangkau.

author avatar
Sashi Agustin
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: