Game Strategi Legendaris Age of Empires Akan Tuju Mobile

F N, 13 Agustus 2021

Game Strategi Legendaris Age of Empires Akan Tuju MobileGame
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Kota Bandung — Apakah anda termasuk player yang senang dengan video games bergenre Strategy? Jika iya, maka mungkin anda sudah tidak asing dengan franchise RTS terkemuka buatan Microsoft yang bernama Age of Empires. Berawal dari tahun 1997, Microsoft berhasil membuat franchise Age of Empires menjadi salah satu video games strategi yang paling diminati oleh kalangan gamer hingga saat ini.

Dalam game ini, anda perlu untuk membangun bangunan dan militer untuk melakukan sebuah peperangan. Anda juga perlu untuk membangun teknologi anda menjadi lebih hebat untuk mengalahkan lawan, seperti melakukan perubahan zaman, meningkatkan teknologi pertanian, pengetahuan, atau bahkan kekuatan militer.

Dengan gameplay nya yang cukup seru dan menantang, nama franchise AoE tak pernah pudar di mata kalangan gamer. Bukan hanya rilis di platform Microsoft Windows saja, kini akhirnya AoE juga mulai hadir untuk menarik gamer yang ada di platform mobile.

Versi mobile dari AoE sendiri diumumkan dalam acara tahunan game Tencent. Informasi tersebut kemudian diunggah menjadi sebuah cuitan oleh salah satu akun Twitter bernama Daniel Ahmad.

Menurut detail yang disampaikan, TiMi Studios telah dikonfirmasi sedang menggarap projek bersama Xbox Game Studios untuk mengembangkan adaptasi dari game Age of Empires di platform mobile. Game tersebut diberi nama Return of Empire yang akan dirilis di Cina pada waktu mendatang.

Namun perlu diperhatikan, game ini belum ada kepastian resmi mengenai rencana untuk pemasaran diluar wilayah Cina. Hal tersebut tentu akan mampu membuat sebagian orang geram mengingat game ini yang dikenal cukup populer. Jadi anda perlu bersabar lebih sedikit untuk menunggu informasi lebih lanjut mengenai rencana tersebut.

Jika anda tertarik dengan game ini, anda sudah mulai bisa melakukan pra-registrasi melalui website resmi mereka melalui link ini.

author avatar
F N
Video game player and RPG enthusiast.
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: