Armored Core, Franchise FromSoftware sebelum Dark Souls

Dimas Galih Putrawan, 12 Desember 2022

Armored Core, Franchise FromSoftware sebelum Dark SoulsGamepedia
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Bandung – Banyak orang yang kenal FromSoftware sebagai pionir genre soulslike dengan Demon’s Souls dan franchise Dark Souls. Sejak saat itu, genre soulslike seakan sudah menjadi ciri khasnya, terlihat dari game selanjutnya seperti Bloodborne, Sekiro, dan Elden Ring. Sebelum melahirkan genre soulslike, FromSoftware sudah terkenal terlebih dahulu dengan seri Armored Core.

Armored Core merupakan seri third person shooter bertema mecha. Dalam game tersebut, pemain akan membangun dan mengendarai sebuah mecha.

Entri pertamanya, Armored Core, rilis pada 1997. Sedangkan entri terbarunya, Armored Core V, rilis pada 2012. Ditambah, FromSoftware sudah mengumumkan Armored Core VI: Fires of Rubicon akan rilis 2023 mendatang.

Armored Core Sudah Di-reboot Dua Kali

Secara teknis, Armored Core sudah mengalami reboot, tidak hanya sekali, melainkan dua kali. Seri buatan FromSoftware itu memiliki tiga timeline utama, masing-masing menceritakan versi post-apocalypse masing-masing di mana pemain dapat mengandalkan mecha-nya.

Timeline pertama menjadi latar waktu dua game pertamanya. Dalam timeline ini, disebutkan bahwa sebuah Great Destruction menghancurkan umat manusia. Bahkan perusahaan korporat mulai lebih berkuasa daripada pemerintah, mengakibatkan pekerjaan kotor lebih marak.

Armored Core 3 menjadi reboot pertama dari seri game ini. Kali ini, umat manusia menderita akibat perang nuklir global. Perusahaan korporat masih menguasai dunia, dengan sebuah AI bernama Controller ikut mengontrol umat manusia.

Armored Core IV
Armored Core IV menjadi reboot kedua dalam franchise

Reboot kedua yang tergambar di Armored Core 4 menceritakan perusahaan korporat mulai memperebutkan wilayah demi menguasai dunia. Persaingan ini turut mengancam umat manusia karena memicu polusi saat perang.

Saat ini, Armored Core memiliki total 13 judul utama dan 7 spin-off.

Baca juga: Elden Ring Tambah DLC Colosseum untuk PvP!

Kustomisasinya Melimpah, Tapi Berdampak pada Combat

Armored Core V customization
Kustomisasi di Armored Core V

Saat ini, kustomisasi menjadi elemen penting untuk menikmati sebuah game, terutama game dari FromSoftware seperti Elden Ring. Armored Core tentu menerapkan kustomisasi yang cukup melimpah sejak game pertamanya. Namun, pemain harus bijak dalam membuat mecha-nya sendiri dengan kustomisasi, hal ini berdampak pada kemampuan mecha selama bertarung.

Setelah mendesain mecha-nya sendiri, pemain harus melakukan sebuah test drive. Momen inilah saat mereka menyadari keputusan apapun yang mereka buat berpengaruh pada kemampuan mecha. Contohnya seberapa cepat boost yang dapat diterapkan, mampu untuk melakukan jump atau tidak, dan apakah mudah mengalami overheat.

Sebelum Soulslike, Genre Mecha Jadi Salah Satu Ciri Khas FromSoftware

Sebelum menjadikan soulslike sebagai ciri khasnya melalui Dark Souls dan Elden Ring, FromSoftware sempat menjadikan genre mecha sebagai kepandaiannya. Selain Armored Core, mereka sempat membuat game mecha lain, di antaranya Frame Gride (1999), Murakumo: Renegade Mech Pursuit (2002), Metal Wolf Chaos (2004), dan franchise Another Century’s Episode (2005-2010).

Tidak hanya mecha, genre RPG juga menjadi ciri khas dari FromSoftware, dimulai dari game dan franchise pertamanya King’s Field yang menjadi inspirasi untuk Demon’s Souls dan Dark Souls.

Armored Core dapat dikatakan sebagai salah satu franchise terkenal sepanjang masa dari FromSoftware. Sama seperti soulslike, franchise game mecha ini dapat dikatakan memiliki basis penggemar setia yang tidak kalah banyak.

Bagaimana menurut kalian? Jangan lupa selalu kunjungi GAMEFINITY untuk update berita seputar game. Buat kalian yang bingung top up game dimana kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

author avatar
Dimas Galih Putrawan
Thanks for reading. My Gaming Account: Steam: dimaspettigrew Epic Games Store: PTGRW Xbox: PTGRW
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: