Gaming Jadi Topik Terpopuler di Twitter Sepanjang 2020

Thomas Rizal, 13 Januari 2021

Gaming Jadi Topik Terpopuler di Twitter Sepanjang 2020Game
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Platform media sosial Twitter mencatat topik tentang gaming menjadi salah satu yang paling banyak dibicarakan sepanjang 2020, ketika aktivitas terbatas selama pandemi virus corona. Catatan Twitter, secara global terdapat lebih dari 2 miliar cuitan tentang gaming tahun lalu.

Topik gaming untuk pertama kalinya menembus angka tersebut, kata Twitter dalam keterangan pers, dikutip dari ANTARA, Selasa (12/1/2021). Cuitan tentang gaming naik 75 persen dibandingkan tahun 2019, begitu juga dengan penulis uni, unique author, yang mencuit tentang gaming naik 49 persen.

Volume percakapan seputar gaming di Indonesia naik 67 persen. Lima besar negara yang mencuit tentang gaming adalah Jepang, Amerika Serikat, Korea Selatan, Brazil dan Thailand. Menurut Twitter, platform mereka digunakan para gamer untuk berbagi peristiwa penting di dunia game selagi interaksi fisik terbatas.

Topik gameing yang paling banyak diikuti tahun lalu antara lain berita gaming, esports, PlayStation, kreator gaming dan Animal Crossing. Di Indonesia, game yang paling banyak dicuit adalah PUBG Mobile, Among Us, Genshin Impact dan Animal Crossing: New Horizons.

Selain itu, juga ada Fate/Grand Order, Granblue Fantasy, Final Fantasy, Arknights, DotA 2 dan Disney: Twisted-Wonderland. Bukan hanya soal game, warganet juga sering membicarakan tim eSport favorit mereka, tahun lalu yang banyak dicuit adalah Team Secret, OG, Gen G Esports, T1 dan Team Nigma.

author avatar
Thomas Rizal
Update terus isu-isu terkini di GAMEFINITY.ID!
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: