Garena Klarifikasi Terkait Rumor Free Fire Ditutup

YoOH, 26 April 2021

Garena Klarifikasi Terkait Rumor Free Fire DitutupGame
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Beberapa hari terakhir ini sedang ramai diperbincangkan terkait tentang aksi yang dilakukan pemain Free Fire ketika sedang beribadah. Alih-alih mengikuti trend emoticon Pushup, justru hal tersebut dikecam oleh kalangan Gamers, maupun publik.

Tidak hanya itu, muncul sebuah petisi yang berisikan tentang perilaku  anak-anak tersebut yang tidak layak dicontoh pada saat beribadah. Disisi lain, adapula yang kontra terhadap isi petisi tersebut.

Petisi Blockir Free Fire Ternyata Didukung Oleh 195 Orang Lebih!

Mengenai pemberitaan yang sedang ramai, pihak Garena melalui sosial media akhirnya pun turun tangan dengan membuat klarifikasi tentang Free Fire yang dirumorkan akan ditutup.

Foto by Facebook Garena Free Fire Indonesia

“Terima kasih atas semangat dan dukungannya kepada Free Fire Indonesia. Menanggapi rumor yang beredar bahwa Free Fire akan dihapus pada tanggal 18 Mei 2021, kami menyatakan bahwa berita itu adalah sebuah HOAX,” dikutip dari halaman Garena Free Fire Indonesia.

Melalui pernyataan resmi ini, akhirnya para pemain pun dapat menghiraukan segala isu yang telah beredar. Semoga dengan adanya pemberitaan ini semua pihak dapat belajar atas kegaduhan yang telah terjadi. Namun tetap saja ya, meniru emoticon tersebut sebaiknya dilakukan bukan pada tempat ibadah kalian, dan juga pula untuk memperhatikan keselamatan diri kalian.

Jadi setelah ini, jangan sungkan untuk menegur anak-anak yang masih saja melakukan freestyle emoticon pushup ini ya sobat GID dimanapun berada.

 

Jangan lupa untuk baca artikel Free Fire lainnya:

Seseorang Membuat Petisi Untuk Blokir Free Fire

Capek Kalah? Ini 10 Tips Melawan Chrono Free Fire

Free Fire Jalin Kolaborasi Dengan BTS, Benarkah?

author avatar
YoOH
Seorang mahasiswa sekaligus pekerja yang hobinya main game, tanpa maksud dan tujuan yang jelas. Game membuat pikiran tenang, dan membalikan semua mood yang ada. Kuy mabar~
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: