Hogwarts Legacy: Lokasi di Game yang Tidak Ada Di Filmnya

Vitriana, 12 Juni 2023

Hogwarts Legacy: Lokasi di Game yang Tidak Ada Di FilmnyaGame
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Seperti yang sudah diketahui pemain, game Hogwarts Legacy memiliki beberapa perbedaan signifikan dari seri buku dan film Harry Potter-nya. Dan salah satunya adalah lokasi, player mungkin sudah tahu bahwa ada banyak lokasi terkenal & ikonik di sepanjang permainannya.

Namun di game Hogwarts Legacy juga menampilkan serangkaian lokasi baru yang belum pernah dilihat sebelumnya di filmnya. Karena tak ada di film, lokasi ini juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para player untuk menjelajah dan mengungkap apa yang ada di sana.

Mulai dari ruang rahasia hingga arena pertarungan, berikut adalah beberapa lokasi di game Hogwarts Legacy yang tidak ada di filmnya.

Deathday Party Room

Hogwarts Legacy, Deathday Party Room
Deathday Party Room Foto Twitter DrunkWithBuds

Yang pertama adalah Deathday Party Room, Pesta Hari Kematian Nick adalah adegan yang ada di buku namun dihilangkan di film Harry Potter.

Menceritakan seorang penyihir bernama Nicholas de Mimsy Porpington yang dipenggal, namun kepalanya tak copot karena kapak algojonya tumpul.

Baca juga: 

Setelah itu, hantu Nicholas akan kembali setiap tahun selama lima abad untuk memperingatu hari kematiannya. Pemain bisa mengunjungi lokasi ini dengan turun ke Slytherin Dungeons.

Di sana player bisa menemukan para roh pengunjung pesta, termasuk anggota the Headless Hunt. Yaitu sebuah organisasi yang terkenal karena semua anggotanya meninggal setelah kepalanya dipenggal.

Hogwarts Legacy: Dark Arts Arena

Hogwarts Legacy Dark Arts Arena
Hogwarts Legacy Dark Arts Arena Foto Twitter

Tak mengejutkan jika pertarungan gladiator tak dimasukkan di cerita Harry Potter, tapi ini ada di gamenya yang membuat aksi pertarungan makin seru.

Berlokasi di The Forbidden Forest, area ini adalah tempat khusus yang dibangun untuk melakukan praktik sihir gelap & terlarang. Player bisa menggunakan Dark Arts Arena untuk melawan gelombang musuh & menguji mantra seperti Crucio, Confringo, Imperio dan Blasting ataupun Unforgivable Curses.

Perlu diketahui area ini tersedia untuk pemain yang membeli the Dark Arts DLC, tempat ini masuk ke lokasi eksklusif.

Lokasi Irondale

Irondale di Hogwarts Legacy
Irondale di Hogwarts Legacy Foto Twitter Zipporrastudios

Sebuah desa kecil Irondale mungkin tampak biasa/tak istimewa, namun tempat itu punya sejarah yang dalam dan menarik lho. Irondale di Hogwarts Legacy didirikan sebagai pemukiman goblin yang bekerja di tambang besi.

Namun suatu hari, tempat ini dijajah oleh penyihir karena terdapat potensi dari besi di sana, lalu mengusir para goblin. Sebelumnya tempat ini dikenal dengan nama Gobbledegook, lalu diganti dengan Irondale. Untuk menyelesaikan misi “A Thief In The Night” dan “E-vase-ive Manoeuvre” nantinya plater akan mengunjungi Irondale ini.

Hogwarts Legacy: Room Of Admittance

Hogwarts Legacy Book of Admittance
Room Of Admittance. Foto Twitter Symbol Guy

Salah satu ruangan terpenting di semua Hogwarts Castle adalah Room Of Admittance. Di ruangan ini terdapat The Quill of Acceptance yang di dalamnya menyimpan catatan setiap siswa yang pernah bersekolah di Hogwarts. Dan Room Of Admittance ini layak dikunjungi para pemain yang ingin tahu ke mana perginya Quill setelah menjadi siswa di Hogwarts.

Baca juga: 

Ruang ini memiliki satu buku besar yang tak tersentuh oleh tangan manusia sejak keempat pendiri pertama kali meletakkannya di sana. The Book of Admittance ada di tengah ruangan dan halaman-halamannya akan berputar-putar saat Quill menari di atasnya ketika pemain mendekat.

author avatar
Vitriana
Hanya manusia dengan humor receh dan suka scrolling akun meme.
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: