Main dan Dengarkan, 4 Game Piano Bertema Lagu Kpop Populer

Mitha Melanie Putri, 17 Mei 2023

Main dan Dengarkan, 4 Game Piano Bertema Lagu Kpop PopulerGame
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Tidak hanya Piano Tales, game bertema serupa sudah banyak beredar di Play Store. Hadir dalam inovasi baru, di antara permainan alat musik tekan ini ada juga yang secara khusus menyuguhkan lagu-lagu Kpop populer.

Game Piano dengan Lagu Kpop

Game piano yang khusus menyediakan lagu-lagu Kpop di antaranya adalah sebagai berikut:

Baca juga:

Superstar SMTOWN

Superstar SMTOWN

Para penggemar penyanyi dan idola-idola dari SM Entertainment sepertinya akan sangat menyukai game yang satu ini. Permainan menekan tuts yang menghasilkan bunyi dari lagu-lagu keluaran agensi besar Korea Selatan tersebut bahkan sudah diunduh sebanyak 5 juta lebih pengguna Play Store.

Semua lagu-lagu dari artis SM seperti BoA, KANGTA, TVXQ!, Super Junior, SNSD, f(x), Shinee, EXO, Red Velvet, NCT, hingga AESPA tersedia di sana.

Baca juga: 

Kpop Music game – BTS Tiles

BTS Tiles

Army mungkin saja sudah tahu tentang keberadaan Kpop Music game – BTS Tiles di Play Store. Ada banyak sekali lagu-lagu BTS yang tersedia untuk dimainkan. Tidak heran jika game unik yang satu ini sudah diunduh oleh 50 juta lebih pengguna.

Di samping itu, juga ada lagu-lagu dari penyanyi dan idola lain yang bisa didengarkan sembari menekan tuts yang tersedia.

Baca juga: 

Kpop Piano Games: Color Tiles

Kpop Piano Games: Color Tiles
Kpop Piano Games Color Tiles

Visual dengan warna-warna pastel yang menyegarkan mata, sukses membuat pemain betah berlama-lama memainkan game ini. Kpop Piano Games: Color Tiles menghadirkan 100 lebih lagu Kpop dan piano klasik.

Game Piano Kpop Tiles 2

Game Piano Kpop Tiles 2

 

AlphaBetaPost pada 2021 lalu merilis Piano Kpop Tiles 2 dengan visual yang unik dan menarik. Saat bermain, tidak hanya tuts piano dengan latar warna-warni, tetapi juga ada tema pemandangan alam.

Baca juga: 

Latar yang disediakan cukup beragam, seperti suasana malam hari, terang bulan, awan-awan, bunga sakura serta warna-warni lainnya yang akan membuat pemain betah berlama-lama membuka permainan tersebut.

Selain itu, untuk musik yang bisa dimainkan disediakan sejumlah lagu Kpop populer seperti dari grup Shinee, Bigbang, BTS, Blackpink, EXO dan masih banyak lagi. Setiap harinya, pemain juga akan diberi hadiah yang akan membuat semangat bermain semakin bertambah.

author avatar
Mitha Melanie Putri
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: