Punya HP Kentang? Inilah Beberapa Cara Mengatasi Patah-Patah Saat Main Free Fire

Tyto Networking, 2 Maret 2022

Punya HP Kentang? Inilah Beberapa Cara Mengatasi Patah-Patah Saat Main Free FireGame
Banner Ads

Kentang itu enak sekali dijadikan kentang goreng, namun bagaimana jika kentang tersebut merupakan smartphone? Apakah enak untuk digoreng dan dimakan? Tentu tidak, karena smartphone atau HP kentang merupakan gadget yang memiliki limit dan batas yang cukup terbatas, dan biasanya video game adalah salah satu kelemahannya HP kentang.

Dari riset yang ada, kebanyakan para pemain game Free Fire memainkan game tersebut melalui gadget atau smartphone, namun sayangnya tidak semua perangkat elektronik tersebut canggih, karena pastinya ada beberapa player FF yang memainkan game FF melalui HP kentang. Nah, kali ini tim Gamefinity mempunyai saran bagi kalian pemilik HP kentang yang doyan main FF, dimana melalui artikel ini kami akan berikan cara mengatasi main FF tanpa adanya patah-patah.

1. Turunkan Grafis Free Fire Kalian

Kalian harus tahu spesifikasi HP atau smartphone kalian, mengenai RAM hingga memori, karena itu penting untuk kelancaran bermain game, terutama yang recomended. Nah di game Free Fire sendiri juga harus kalian perhatikan, dan apabila kalian merasa game FF kalian patah-patah maka kalian harus turunkan grafis FF kalian.

Untuk mengatur grafis di game Free Fire sendiri cukup mudah, yaitu kalian hanya perlu pergi ke setting game atau pengaturan dasar game Free Fire. Setelah itu atur Graphics pada tingkatan yang sesuai, dan selain Graphics kalian juga harus atur kecerahan, shadow, hingga tingkat level FPS Free Fire.

2. Atur Penyimpanan HP Kalian

Setiap kalian foto, video, chat, dan aktivitas sebagainya dalam aplikasi di HP kalian, itu semua membutuhkan ruang atau memory yang memadai, karena kalau tidak atau dipaksakan maka aplikasi tidak akan bisa berjalan dan bisa saja ada kemungkinan terjadinya patah-patah terutama dalam game, seperti salah satunya yaitu game Free Fire.

Kalian bisa mencoba membersihkan penyimpanan kalian, baik dengan menghapus yang file atau dokumen yang tidak penting, hingga memindahkan file atau dokumen ke memory eksternal maupun ke perangkat lain. Jangan lupa untuk bersihkan cache, karena cache yang menumpuk bisa memungkinkan game Free Fire menjadi patah-patah.

3. Tutup Semua Aplikasi yang Running

Abis main game Mobile Legends, lalu ke Whatsapp, lalu ke Youtube, dan aplikasi lainnya, tentu itu akan membuat HP kalian tetap menjalankan aplikasi tersebut, dan pastinya akan makan RAM kalian, sehingga jangan heran apabila kalian main game Free Fire menjadi patah-patah apalagi kalian pakai HP kentang.

Nah kalian yang memakai HP kentang kudu wajib waspada, karena pastikan sebelum memulai game Free Fire, maka kalian terlebih dahulu cek apakah masih ada aplikasi yang masih running di HP kentang kalian, jika masih ada maka close semua aplikasi tersebut sampai tidak ada sama sekali. Dengan begitu maka HP kentang kalian bisa fokus pada running game Free Fire tanpa adanya gangguan.

4. Gunakan Fitur Do Not Disturb

Ini merupakan salah satu fitur yang banyak HP smartphone miliki, karena dengan begitu maka saat ada kontak tidak mengganggu aktivitas kalian di HP atau smartphone. Fitur Jangan Ganggu ternyata cukup berguna untuk menekan patah-patah di game FF, karena tahukah kalian bahwa saat HP kentang kalian ada kontak, maka itu salah satu faktor yang membuat Lag.

Mengaktifkannya sendiri cukup berbeda, mengingat bahwa tiap-tiap HP kentang berbeda. Namun cara yang paling umum dan kemungkinan sama adalah dengan pergi ke setting, lalu cari fitur Do Not Disturb atau Jangan Ganggu, lalu aktifkan saja fitur tersebut dan matikan jika sudah selesai main Free Fire.

5. Cek Koneksi Internet

Sudah HP kentang maka koneksi internet juga jangan pakai yang lemot, karena jika begitu maka pastinya saat bermain game Free Fire kalian akan merasakan adanya lag hingga patah-patah yang sangat mengganggu saat bermain game FF.

Saran kami, kalian gunakan koneksi internet yang stabil, seperti menggunakan Wifi ataupun mengganti hingga mencari koneksi internet yang baik dan stabil, yang tentunya harus sesuai dengan HP kentang kalian yang sedang main game Free Fire.

Sekian artikel dari Gamefinity yang berjudul “Punya HP Kentang? Inilah Beberapa Cara Mengatasi Patah-Patah Saat Main Free Fire” Semoga kalian yang membaca artikel ini dijauhkan dari patah-patah di game Free Fire, dan jangan lupa share artikel ini yah. Untuk artikel lainnya dari kami, maka kunjungi saja kami di https://gamefinity.id/ 

author avatar
Tyto Networking
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: