Monster Hunter Now Dipastikan Rilis September 2023

Wahyu Nur Iman, 3 Agustus 2023

Monster Hunter Now Dipastikan Rilis September 2023Game
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, PATI – Monster Hunter adalah salah satu franchise game yang telah mendapatkan popularitas besar di seluruh dunia. Dengan serangkaian judul yang sukses dan dedikasi komunitas yang kuat, franchise ini terus mengalami perkembangan dan penyempurnaan dari waktu ke waktu.

Monster Hunter Now akan menjadi judul terbaru dari game berburu paling terkenal milik Capcom. Melalui acara Monster Hunter Now Showcase, Capcom membagikan beberapa detail mulai dari weapon, monster, hingga gameplay yang akan dihadirkan.

Detail Baru Monster Hunter Now

Semenjak pertama kali diumumkan pada bulan April 2023, Monster Hunter Now telah menjadi topik hangat dikalangan game, terutama komunitas Monster Hunter itu sendiri. Terlebih lagi Capcom dan Niantic selaku developer masih diam perihal judul ini, membuat pemain penasaran seperti apa gameplaynya nanti. Mengejutkan ternyata Capcom telah melakukan beberapa uji beta secara tertutup. Sekarang mereka telah siap untuk menunjukkan jerih payah mereka kepada para penggemarnya.

Video yang dibagikan melalui kanal Monster Hunter Now di youtube menampilkan penjelasan dari tim pengembang tentang seperti apa game Monster Hunter Now nanti. Produser game menjelaskan beberapa fitur dan detail gameplay yang akan ada di Monster Hunter Now.

Baca Juga:

Monster Hunter Tapi Pokemon Go

Mengikuti tradisi game Monster Hunter, akan ada banyak monster-monster dari seri sebelumnya yang akan kembali hadir. Pemain dapat kembali berhadapan dengan monster-monster ikonik seperti  Great Jagras, Pukei-Pukei, Diablos, Rathalos, dan banyak lagi. Dari segi senjata, Monster Hunter Now masih mempertahankan senjata ikonik seri Monster Hunter mulai dari Sword & Shield, Great Sword, Long Sword, Hammer, dan Light Bowgun.

monster hunter

Online Showcase ini juga membahas sedikit detail menarik mengenai teknologi AR Monster Hunter Now yang menjadi poin utama game ini. Monster Hunter Now merupakan game AR mirip Pokemon Go dimana pemain akan berkeliling secara nyata di beberapa tempat untuk menemukan monster. Menurut Produser butuh sekitar empat tahun untuk mengembangkan game ini.

Baca Juga:

Dari Showcase yang telah diadakan Capcom, Monster Hunter Now akan menjadi game Monster Hunter dengan fitur gameplay yang inovatif. Monster Hunter Now akan dirilis di mobile pada 14 September 2023. Tahap pra-registrasi sudah bisa dilakukan sekarang.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Monster Hunter Now? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

author avatar
Wahyu Nur Iman
Manusia biasa yang bisa ditemui dimana sja
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: