Revamp Hayabusa S32, Skill 1 dan Skill 2 Tanpa Energi

Maytiska Omar, 16 April 2024

Revamp Hayabusa S32, Skill 1 dan Skill 2 Tanpa EnergiGame
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Revamp Hayabusa dikabarkan akan terjadi di Season 32. Berdasarkan Leaks, nantinya Hayabusa akan mendapatkan revamp besar dan akan kembali menjadi meta. Hal itu didasarkan pada penggunaan skill dan energi pada revamp tersebut.

Hero Jungler yang pernah OP (Over Power), Hayabusa, sempat mendapatkan Nerf dan jadi tidak sekuat dulu. Bahkan cenderung lemah dibanding Assassin lainnya sehingga pada MPL Season 13 Regular Season belum pernah di-Pick sama sekali.

Namun, Moonton akan melakukan Big Buff untuk Season 32. Dari bocoran yang beredar, ada perubahan pada Skill 2 dan Ultimatenya yang membuat sang Ninja bisa kembali kuat.

Bocoran Perubahan Skill Pada Revamp Hayabusa Ke Depannya

Revamp Hayabusa
Moonton memberikan Big Buff untuk Skill 2 dan Ultimate Hayabusa Sumber YouTube MLBB

Berdasarkan Leak dari @mpl_date di Instagram, Skill 2 “Ninjutsu: Quad Shadow” dan Ultimate “Ougi: Shadow Kill” tidak lagi memakai energi. Sebelumnya, kedua Skill ini memakan energi saat digunakan yang mana harus pintar-pintar digunakan oleh Player.

Perubahan ini disambut baik oleh Player karena kemungkinan Hayabusa dapat dimainkan kembali sebagai Gold Lane. Sebelumnya, Hero ini juga terkenal digunakan untuk Role tersebut karena mobilitasnya yang tinggi untuk By One.

Baca juga:

Tidak hanya itu, Moonton juga memberikan Update untuk Skill Ultimate yang lain. Sebelumnya, untuk menggunakan Retribution perlu menunggu Ulti selesai. Menariknya, kali ini, Retri dan Skill Ulti dapat digunakan bersamaan.

Tentunya Buff ini sangat menguntungkan karena Ulti Hayabusa membuat Hero ini memiliki 6 bayangan yang memberikan 5 kali serangan kepada lawan. Dengan menggunakan Retri yang tepat, musuh dapat tumbang dengan mudah.

Bocoran Big Buff ini juga sejalan dengan Skin baru yang mahal. Spekulasi penggemar mengatakan kemungkinan Hero satu inilah yang akan mendapatkan Skin tersebut. Jadi, tidak mengherankan ada Buff besar-besaran untuknya.

Akhir-akhir ini, meta Jungler Tank sedang sangat digemari. adanya Buff ini, Player juga mengharapkan kembalinya meta Jungler Assassin seperti dulu.

Hayabusa sendiri dulu sering digunakan karena Farming yang cepat dan mobilitas yang tinggi. Ia bisa melakukan Pick Off dengan mudah, melakukan rotasi, dan Split Push.

author avatar
Maytiska Omar
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: