Tips Memilih Senjata di PUBG Mobile: Dijamin Chicken Dinner!

Zeinal Wujud, 7 Desember 2023

Tips Memilih Senjata di PUBG Mobile: Dijamin Chicken Dinner!Game
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Senjata menjadi kunci sukses di medan perang PUBG Mobile. Pemilihan senjata di PUBG Mobile yang tepat dapat membuat perbedaan antara kemenangan dan kekalahan.

Dalam artikel ini, kita akan membahas tips memilih senjata di PUBG Mobile untuk berbagai situasi pertempuran. Sehingga kamu dapat lebih mudah meraih Winner Winner Chicken Dinner!

1. Senjata Jarak Dekat: Lawan di Wajahmu! – Senjata di PUBG Mobile

Senjata di PUBG Mobile - Jarak Dekat

Dalam pertempuran jarak dekat (close-range battle) di PUBG Mobile, memilih senjata yang tepat adalah kunci untuk keluar sebagai pemenang.

AKM dan M762 adalah dua senjata yang sangat efektif untuk situasi ini. Dengan amunisi 7.62mm, keduanya memberikan damage yang signifikan, membuat musuh mudah diatasi.

Jangan lupa melengkapi dirimu dengan helm dan vest untuk meningkatkan daya tahan dalam pertempuran yang penuh risiko ini.

2. Senjata Jarak Menengah: M416, Raja Recoil Rendah!

Senjata di PUBG Mobile - Jarak Sedang

Pertempuran jarak menengah (mid-range battle), dengan jarak efisien 150-250 meter, memerlukan senjata yang dapat mengatasi recoil dengan baik.

M416 adalah pilihan utama, terutama jika dilengkapi dengan Scope 4x atau 6x sesuai seleramu. Recoil rendah pada M416 membuatnya mudah dikendalikan, memberikan akurasi yang diperlukan dalam pertempuran di tengah medan yang luas.

Jika tidak ada M416, pertimbangkan Mini14 atau SKS sebagai senjata alternatif DMR yang dapat memberikan damage tinggi dan knock musuh dalam beberapa tembakan.

Baca juga:

3. Senjata Jarak Jauh: Sniper, Pilihan Tak Terbaik! – Senjata di PUBG Mobile

Senjata di PUBG Mobile - Jarak Jauh

Pertempuran jarak jauh (long-range battle), pada jarak lebih dari 300 meter, membutuhkan senjata khusus, yaitu Sniper Rifle (SR). Sniper Rifle dilengkapi dengan Scope 8x, memungkinkanmu melihat musuh dengan detail dari jarak jauh.

Masing-masing peluru SR memiliki damage fatal, dan dengan tambahan suppressor, seorang sniper handal dapat membuat musuhnya pulang ke lobi dalam sekejap.

Jika tidak dapat menemukan SR, DMR dengan Scope 8x dapat menjadi alternatif yang handal untuk pertempuran jarak jauh.

Baca juga:

Dengan memahami situasi pertempuran dan memilih senjata yang sesuai, kamu dapat meningkatkan peluang meraih kemenangan di PUBG Mobile.

Ingatlah untuk selalu beradaptasi dengan perubahan situasi dan tetap waspada di medan perang. Apakah kamu sudah siap meraih Winner Winner Chicken Dinner? Ayo, taktik terbaik menunggu!

Demikian pembahasan Tips Memilih Senjata di PUBG Mobile: Dijamin Chicken Dinner! Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

author avatar
Zeinal Wujud
If you have any questions, please ask somebody else!
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: