Capcom Beberkan Fitur Resident Evil Village di PS5

Thomas Rizal, 5 November 2020

Capcom Beberkan Fitur Resident Evil Village di PS5Game
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Capcom telah mengungkap detail baru tentang versi PlayStation 5 dari Resident Evil Village. Menurut halaman produk game di situs PlayStation, RE Village akan mendukung 4K dengan HDR dan ray tracing. Dengan SSD berkecepatan tinggi yang dimiliki PS5, maka pemain bisa langsung melanjutkan permainan dengan hampir tanpa waktu muat (loading).

Game ini akan mendukung fitur audio 3D PS5, serta haptic feedback dan adaptive triggers dari kontroler DualSense. Dijadwalkan untuk dirilis pada konsol generasi berikutnya dan PC pada tahun 2021, Resident Evil Village akan mengambil latar waktu beberapa tahun setelah peristiwa Resident Evil 7, dengan kembali menggunakan first-person perspective, sama seperti RE7.

Pemain akan kembali berperan sebagai Ethan Winters, yang setelah beberapa tahun pasca kejadian di RE7 kini telah hidup tenang bersama istrinya, Mia. Kedamaian itu terusik setelah figur dari masa lalu, Chris Redfield, yang sebelumnya membantu Ethan kini berubah menjadi lawan.

Sutradara game, Morimasa Sato mengatakan Resident Evil Village akan memberi pemain lebih banyak kebebasan untuk memilih bagaimana mereka mengatasi tantangan, lebih dari yang bisa dilakukan di Resident Evil 7.

“Kami ingin pemain bereksperimen, mencari tahu hal-hal yang berguna untuk mereka. Kami ingin semua orang menganggap Resident Evil Village sebagai film horor yang bisa Anda mainkan.”

author avatar
Thomas Rizal
Update terus isu-isu terkini di GAMEFINITY.ID!
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: