Mending Rakit Laptop! Startup Ini Hadirkan Laptop Modular yang Bisa Dirakit

Eko Setiyawan, 17 Mei 2021

Mending Rakit Laptop! Startup Ini Hadirkan Laptop Modular yang Bisa DirakitGaming Gear
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Purworejo – Mungkin kebanyakan laptop sekarang hanya bisa diupgrade pada bagian RAM dan storage saja, dan bahkan untuk mengganti baterai saja terkadang kita perlu ke tempat service center.

Ini mungkin menjadi kelemahan sebuah laptop yang mengharuskan kita build sebuah PC jika ingin mengkustom semua part. Tapi dengan PC pun mempunyai kelemahan tersendiri dalam hal portabilitas. Lalu, tapi bagaimana jika merakit sebuah laptop? Apakah mungkin?

Ya, kalimat “Mending Rakit Laptop” bisa terwujud sekarang. Sebuah startup asal San Fransisco bernama Framework hadirkan laptop modular yang komponennya dapat dirakit ataupun diupgrade dengan mudah.

Rakit Laptop

Saat ini Framework telah membuka pre-order dengan dua opsi. Pertama yaitu pre-built atau laptop yang sudah jadi dengan harga mulai dari $999 atau sekitar 14 juta Rupiah. Sedangkan untuk opsi kedua yaitu DIY model dimana kita bisa mengkustom sendiri part yang bahkan memungkinkan kita membawa part sendiri dengan harga mulai dari $749 atau sekitar 10 juta Rupiah.

Versi pre-built sendiri terdapat tiga varian yang dibedakan berdasarkan CPU, RAM, dan opsi penyimpanannya. Varian base model dengan harga $999 dibekali dengan prosesor Intel’s Core i5-1135G7, 8GB RAM dan SSD 256GB dengan OS Windows 10 Home. Untuk performance model dengan harga $1399 menggunakan prosesor Intel Core i7-1165G7, 16 GB RAM, 512GB SSD dan OS Windows 10 Home. Dan yang tertinggi yaitu professional model dengan harga $1999 dibekali prosesor Intel Core i7-1185G7, 32 GB RAM, 1 TB SSD dan OS Windows 10 Pro.

Untuk DIY model benar-benar membebaskan kalian untuk memilih prosesor, OS, storage, RAM, wifi adapter dan bahkan bisa membawa part sendiri kecuali prosesornya.

Baik versi prebuilt maupun DIY model memiliki layar 13,5 inci beresolusi 2256 x 1504 dengan color gamut 100% sRGB, baterai 55Wh, backlit keyboard dengan travel distance 1.5mm dan sasis aluminium 2,87 pon.

Karena sekarang masih dalam masa pandemi, CEO Framework, Nirav Patel juga memastikan bahwa laptopnya didukung dengan webcam 1080p 60fps dengan physical privacy switch yang memungkinkan untuk video conference dengan kualitas yang bagus dan tentunya aman.

Yang menarik adalah di bagian port, dimana menggunakan sistem expansion cards yang dapat disesuaikan sendiri oleh pengguna. Ada empat slot yang dapat diganti-ganti dengan USB-C, USB-A, HDMI, DisplayPort, microSD dan bisa langsung di ganti saat laptop sedang menyala.

Karena ini laptop modular jadi kalian bisa dengan mudah untuk mengupgrade part seperti prosesor. Suku cadang pengganti untuk setiap bagian dari laptop ini juga tersedia termasuk baterai, layar, webcam, casing, engsel, keyboard, speaker, heatsink dan sebagainya.

Sayangnya untuk saat ini pre-order hanya terbuka untuk pembeli di kawasan Amerika Serikat saja. Pre-order untuk Kanada, Eropa, dan Asia rencananya akan dibuka menjelang akhir tahun. Detail lengkap mengenai laptop dari Framework ini bisa kalian cek di websitenya.

Gimana, tertarik untuk merakit laptop?

author avatar
Eko Setiyawan
Seorang casual gamer yang tertarik dengan hal-hal yg berkaitan dengan PC, konsol serta gaming hardware.
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: