Review Chess Rush

Fajar Arifin, 6 Agustus 2019

Review Chess RushReview Mobile Game
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Semenjak keberhasilan Drodo Studio dalam membangun mod game Auto Chess di Dota 2, tidak bisa dipungkiri jika game “auto battler” semakin diminati gamers. Bahkan, Drodo Studio pun sampai berani untuk membawa mod game Dota 2 tersebut menjadi game mobile untuk perangkat Android dan juga iOS dengan judul “Auto Chess”. Tidak mau ketinggalan dengan langkah Drodo Studio, Steam selaku pemilik dari game Dota 2 juga sudah merilis game “auto battler” nya sendiri dengan judul Underlord. Yap, game bergenre auto battler ini pun menjadi tren dan semakin banyak.

Nah, belum lama ini, Tencent sang raksasa developer game mobile asal Tiongkok tidak mau ketinggalan. Mereka pun resmi merilis game auto battler dengan judul Chess Rush. Lantas, apakah game ini mampu mendepak Auto Chess dan Underlord yang notabene sudah rilis terlebih dahulu di kalangan gamers? Well, mari kita ulas game ini selengkapnya.

Gameplay (7.5)

Game ini memiliki gameplay yang hampir sama dengan game auto battler lainnya. Kamu akan menemukan karakter dengan job yang berbeda beda. Dalam pertandingan, kamu bisa mengkombinasikan karakter dengan job tersebut untuk menghasilkan kombo dan juga buff yang mematikan. Selain dari segi keberuntungan, strategi dalam membangun kombo juga salah satu kunci untuk menang di game ini loh guys! Kamu akan ditentukan sebagai pemenang setelah berhasil mengalahkan 7 pemain lainnya.

Tencent tentunya sudah menyiapkan pembeda game miliknya dengan game Auto Battler yang lain. Salah satunya adalah mode game yang lebih beragam. Seperti di Mode Rank, kamu bisa menemukan mode Turbo dan juga Co-Op mode. Sesuai dengan namanya, dengan mode turbo kamu bisa menyelesaikan game lebih cepat. Di mode ini, Tencent mengurangi jumlah HP kamu yang biasanya 100 menjadi 60. Disisi lain, Tencent memudahkan kamu untuk mendapatkan mana crystal (koin untuk membeli hero di store) sehingga kamu bisa lebih mudah untuk mendapatkan hero yang kamu inginkan.

Tidak seperti game auto Battler lainnya, Chess Rush menyediakan mode Co-op mode dimana kamu bisa main bareng dan bekerjasama dengan player atau teman lainnya. Gameplaynya sendiri hampir sama. Bedanya, kamu akan menemukan 2 slot kosong disisi kiri papan catur kamu. Nah, kedua slot kosong tersebut bisa diisi dengan dua hero pilihan kamu yang nantinya akan membantu pertarungan teman kamu melawan musuhnya. Rank di dalam game ini juga terbagi menjadi 3 bagian sesuai dengan mode yang kamu mainkan. Rank berurut mulai dari Pawn, Rook, Knight, Bishop, Queen dan yang paling tertinggi yakni King.

Kualitas Grafis (7)

Untuk kualitas grafis keseluruhan cukup bagus. Pemain bisa mengatur kualitas gambar yang dihasilkan oleh game ini mulai dari resolusi, bahkan frame rate. Tentunya pengaturan grafis  ini begitu penting agar game bisa menyesuaikan dengan spesifikasi smartphone yang digunakan. Alhasil, game ini tentu saja bisa dimainkan dengan smartphone low end sampai dengan high end.

Di dalam game, kamu juga akan dimanjakan dengan animasi dari para karakter yang cukup menarik. Dimana setiap karakter memiliki spesialisasi serangan masing-masing yang mampu menghasilkan efek grafis yang keren banget. Namun sayangnya, ketika penulis mencoba di smartphone ASUS Zenfone 5 dengan Chipset Qualcomm SDM636 Snapdragon 636 dan RAM 4GB, penulis menemukan lag ketika setiap hero mengeluarkan skillnya secara serempak. Penulis menggunakan settingan Kualitas Grafis Standar, Resolusi Medium, dan Frame Rate normal. Namun tentu saja hal tersebut tidak akan berpengaruh terhadap jalannya permainan.

Kontrol (8)

Membahas tentang kontrol, tentu saja game ini tak jauh beda dengan game auto battler lainnya. Dimana kamu bisa menemukan shop disebelah kanan bawah layar dan untuk menaikan level di sebelah kiri bawah layar. Untuk meletakan hero, cukup lakukan swipe/drag saja. Untuk kontrol, penulis rasa tidak terlalu sulit dan masih nyaman. 

Addictive (7.7)

Game ini tentu saja nagih banget dan gak membosankan. Karena core dari game ini sendiri adalah strategi dan keberuntungan. Yap, strategi dalam membangun pasukan dimana kamu harus bisa mix and match antara ras dan juga buff benar-benar membuat game ini tidak membosankan. Apalagi, game ini memiliki mode yang variatif dan juga sistem rank yang benar-benar membuat player jadi terdorong untuk memiliki rank tinggi untuk dipamerkan ke teman-temannya. 

Game ini memang bisa menghabiskan waktu kamu. Dalam 1 permainan dengan mode turbo saja, bisa menghabiskan waktu sekitar 30 menit per gamenya. Dengan catatan kamu bisa bertahan dan menjadi pemenang. Sedangkan untuk mode classic/normal, bisa menghabiskan waktu kurang lebih 40 menit.

Kesimpulan

Menurut penulis, Chess Rush merupakan salah satu game yang cukup bagus untuk menemani kalian menghilangkan rasa bosan dan kejenuhan. Apalagi, gameplay Auto Battler ini terbilang fresh. Tidak seperti Auto Chess yang sedikit ‘menjiplak’ hero di game Dota 2, Chess Rush justru hadir dengan karakter baru yang memiliki skill unik. Apakah game ini kami rekomendasikan? Ya! Tentu saja! Kamu harus coba game yang satu ini! (fa)

author avatar
Fajar Arifin

Fajar Arifin a.k.a Wa Brontok, bapac yang aktif bermain gim asal anak dan istri sudah tidur ini masih tetap setia bekerja di industri gim sejak tahun 2015. Di Gamefinity, Fajar berperan sebagai tukang ketik yang menyajikan informasi seputar gim dan Esports. Kalau kamu suka konten dari Fajar, yuk sawer dia melalui link berikut saweria.co/gamefinity

Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: