Rekomendasi Build Yu Zhong Terbaik Paling Sakit yang Wajib Kalian Ketahui

Tyto Networking, 9 Desember 2021

Rekomendasi Build Yu Zhong Terbaik Paling Sakit yang Wajib Kalian KetahuiSEO
Banner Ads

Hero-hero di game Mobile Legends ada banyak dan rata-rata heronya adalah hero yang bisa menjadi overpower. Bicara overpower, salah satu hero yang bisa overpower ya tentu si Yu Zhong sang Black Dragon. Namun hero satu ini sebenarnya tidak akan bisa overpower apabila ada kesalahan saat memainkannya, seperti salah item dan build salah satunya.

Tidak mau dong dikatain satu tim sebagai beban ketika kalian menggunakan Yu Zhong? Maka dari itu terlebih dahulu kalian harus ketahui item dan build Yu Zhong yang terbaik untuknya. Kalian bisa baca melalui artikel ini karena di artikel ini akan kami jelaskan item dan buildnya Yu Zhong yang pastinya terbaik.

Build Yu Zhong Terbaik

Mobile Legends Yu Zhong

Bila kalian menggunakan Yu Zhong, maka kalian sebenarnya harus menggunakan dan bermain Yu Zhong secara agresif karena memang rata-rata gameplay Yu Zhong adalah bermain agresif. Hero yang satu ini memiliki banyak kelebihan, dan tentunya bisa menjadi hero overpower apabila player yang memainkannya memang sudah menguasainya dan juga telah dipakaikan item dan build Yu Zhong yang tepat untuknya.

Sebelum memutuskan memakai hero Yu Zhong di match, maka pastikanlah kalian gunakan emblemnya secara tepat, dan emblem yang tepat menurut kami adalah emblem Custom Fighter dikarenakan memang Yu Zhong adalah hero fighter. Dengan emblem Custom Fighter maka Yu Zhong akan mendapatkan tambahan physical attack, HP, physical defense dan magic defense.

Bukan hanya emblem, kalian juga harus gunakan battle spell yang cocok untuk karakteristik Yu Zhong dan juga keadaannya seperti Flicker yang berguna kabur atau mengejar musuh, lalu Vengeance yang berguna mengurangi damage sebesar 35% saat lawan menerima damage serta akan memberikan 50+25% damage yang diterima sebagai magic damage ke hero penyerang, lalu yang terakhir battle spell Purify yang berguna untuk menangkal segala macam jenis crowd control.

Item Terbaik Untuk Yu Zhong

Inilah item build Yu Zhong terbaik versi Gamefinity:

Warrior Boots: Boots yang akan memberi tambahan atribut berupa +22 physical defense dan + 40 movement speed, terdapatnya pasif unik yang dapat meningkatkan physical defense sebanyak 5 kali setiap menerima basic attack.

Bloodlust Axe: Akan memberikan tambahan atribut berupa +70 physical attack, +10% cooldown reduction, dan +20% spell vamp.

Oracle: Adanya tambahan atribut berupa +850 HP. +42 magical defense, dan +10% cooldown reduction, selain itu adanya kemampuan unik yang dapat meningkatkan shield absorption dan HP regen sebesar 30%.

Queen’s Wings: Akan menambahkan atribut berupa +25 physical attack, +900 HP, dan +10% cooldown reduction, memiliki juga pasif unik yang dapat mengurangi damage yang diterima sebesar 30% ketika HP hero berada di bawah 40%.

Blade of Despair: Bisa memberikan tambahan atribut berupa +100 physical attack dan +5% movement speed, tidak lupa juga ada pasif unik yang dapat meningkatkan physical attack sebesar 25% selama 2 detik.

Immortality: Adanya tambahan atribut berupa +800 HP dan +40 physical defense, serta terdapat juga pasif unik yang dapat menyerap 300-1000 damage selama 3 detik.

Selesai sudah artikel dari Gamefinity yang berjudul “Rekomendasi Build Yu Zhong Terbaik Paling Sakit yang Wajib Kalian Ketahui” Sekian kiranya bisa jadi manfaat bagi yang lainnya, dan kiranya juga bisa di share agar yang yang lain yang tidak tahu bisa menjadi tahu juga. Jangan lupa untuk selalu baca dan cari artikel kami yang lainnya di https://gamefinity.id/ 

author avatar
Tyto Networking
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: