Tutorial Lengkap Cara Counter Gusion dan Hero yang Cocok Untuk Melawannya dengan Mudah

Tyto Networking, 6 November 2021

Tutorial Lengkap Cara Counter Gusion dan Hero yang Cocok Untuk Melawannya dengan MudahSEO
Banner Ads

Selain tampan, Gusion juga terkenal akan kemampuannya yang berbahaya dan juga menakutkan untuk dilawan, karena hero Gusion akan sangat overpower apabila penggunanya juga adalah player yang sering berlatih dan merupakan player pro yang sering menggunakan hero Gusion pada hampir di semua match yang ada di game Mobile Legends.

Melalui artikel ini, kami Gamefinity akan membantu kalian dalam mengalahkan Gusion di Mobile Legends, maka dari itu kalian harus simak artikel ini karena di artikel ini kami akan jelaskan cara counter Gusion dan juga kami akan berikan rekomendasi hero yang cocok untuk melawan Gusion di pada setiap match dengan mudah. Yuk langsung saja kita simak!

Cara Counter Gusion

Mobile Legends Gusion

Gusion adalah hero yang tidak sempurna di game Mobile Legends, maka dari itu tentunya hero tersebut memiliki kelemahan dan juga beberapa cara untuk melawannya pada setiap match yang ada di game Mobile Legends. Sebagai hero assassin dan juga berbekal skill dan kemampuan yang berbahaya, Gusion sebenarnya bukanlah hero yang harus ditakutkan, yang sebenarnya harus ditakutkan itu adalah para player pro yang menggerakan semua hero yang ada di game Mobile Legends.

Kami sarankan kalian yang berhadapan dengan Gusion untuk selalu berusaha kabur dan jangan pernah nekat untuk melawannya 1 vs 1, karena jika memang demikian maka kalian hanya akan menggali kuburan kalian sendiri. Selain itu sebisa mungkin jaga jarak dan bantu teman kalian yang sedang berhadapan dengan Gusion, karena sebenarnya Gusion adalah hero yang cukup ampuh dilawan secara bersama-sama. Sebagai tambahan, sebisa mungkin kalian harus terus ganggu farming Gusion, karena Gusion yang dibiarkan hanya akan berjalan seperti bom waktu untuk kalian dan tim.

Untuk melawan Gusion lebih dahsyat lagi, maka kalian harus gunakan hero counter Gusion, karena hero counter memiliki peran dan dampak yang sangat berpengaruh bagi hero Gusion. Maka dari itu kalian tetap simak artikel ini yah, dan silahkan perhatikan penjelasan kami yang berikutnya karena penjelasan yang berikutnya adalah penjelasan tentang hero yang cocok untuk melawan hero Gusion di game Mobile Legends.

Hero yang Cocok Untuk Melawan Gusion

Inilah rekomendasi hero-hero counter Gusion:

Hylos: Memiliki skill 2 yang mampu membuat Gusion menjadi slow, belum lagi skill yang mengandung stun yang dapat dengan mudah menghentikan pergerakan dari Gusion.

Khufra: Memiliki skill dan kemampuan yang mampu menahan dan menghalangi skill dari Gusion, Khufra juga memiliki skill dan kemampuan yang dapat membuat knockback dan juga mampu menciptakan bouncing ball yang bisa bikin Gusion tidak berkutik.

Chou: Hero Chou adalah hero yang bisa bertahan dari segala macam crowd control, ia juga terkenal kuat dan tangguh bertahan dari skill dan mampu juga mengeluarkan skill ultimate yang mampu menghabisi Gusion secara cepat.

Ruby: Memiliki combo skill yang akan sangat merepotkan Gusion, Ruby juga sulit mati karena lifesteal yang dimiliki cukup kuat di kelasnya.

Lolita: Lolita diberkahi dengan skill dan kemampuan yang dapat membuat shield, sehingga damage dari Gusion akan sangat mudah ditahan dan juga diatasi.

Hayabusa: Memiliki skill ultimate yang mampu merubahnya menjadi bayangan sehingga Gusion akan sangat kesulitan melawannya apalagi menyerang dan menghabisinya.

Sebelum tutup artikel ini, kami sarankan kalian share artikel ini kepada yang lain agar yang lain yang tidak tahu bisa menjadi tahu. Jika sudah share, maka sekian artikel dari Gamefinity yang berjudul “Tutorial Lengkap Cara Counter Gusion dan Hero yang Cocok Untuk Melawannya dengan Mudah” Untuk artikel tentang info dan berita lainnya dari kami, kalian bisa datang ke situs resmi kami di https://gamefinity.id/ 

author avatar
Tyto Networking
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: