Informasi Lengkap Sosok Hero Mobile Legends Floryn, Asal Usul dan Kelebihan dan Kekurangannya

Tyto Networking, 5 November 2021

Informasi Lengkap Sosok Hero Mobile Legends Floryn, Asal Usul dan Kelebihan dan KekurangannyaSEO
Banner Ads

Kembali lagi di kesempatan kali ini bersama kami Gamefinity, dan seperti biasa artikel-artikel yang kami hadirkan adalah artikel yang bisa menambah wawasan kalian, dan tentunya artikel ini adalah salah satunya. Di artikel ini kami akan memperkenalkan kalian salah satu hero Mobile Legends yang bernama Floryn, dimana akan kami jelaskan asal usul dan kelebihan serta kekurangannya.

Tentunya banyak manfaat yang akan kalian dapat setelah membaca artikel ini, karena selain mengerti kisah asal usulnya hero Floryn, kalian juga bisa berkesempatan mendapatkan pengetahuan tentang kelebihan Floryn dan juga kekurangan Floryn di game Mobile Legends. Yuk langsung saja simak selengkapnya!

Asal Usul Hero Floryn

Mobile Legends Floryn

Floryn lahir dari Belerick karena ketidak sengajaan Belerick yang menuangkan banyak energi ke dalam bunga kecil yang ia temui, kemudian Energi tersebut meluap dan mengembun hingga menjadi benih yang sangat bersinar, dan itulah Floryn. Floryn tiba-tiba saja bertemu dengan pria yang ada di karavan, mereka saling bertukar cerita dan pengalaman, hingga pada akhirnya mereka menuju ke hubungan yang lebih dekat.

Saat Floryn bangun, terkejutlah ia bahwa benih yang selalu ia bawa menghilang begitupula dengan pria tersebut, Floryn mengejar jejak pria tersebut dan berharap ia tidak mengkhianatinya. Floryn menemukan pria tersebut di suatu tempat yang hancur dan tandus, dan pria tersebut berniat menjual benih tersebut untuk memperoleh uang agar keluarganya bisa makan.

Floryn tidak marah dengan pemuda tersebut, dan pada akhirnya ia mau membantu pria tersebut. Tiba-tiba saja benih tersebut berubah menjadi cahaya yang begitu terang, dan dengan secara sekejap membuat tempat yang tandus dan gersang dan hancur tersebut ditumbuhi oleh kehidupan, seperti hutan, pohon, tanaman, dan sebagainya. Hal itu semua pada akhirnya membantu meringankan kelaparan yang ada di daerah tersebut, dan Floryn pada akhirnya pergi dengan cahaya tersebut untuk menjelajah.

Kelebihan dan Kekurangan Hero Floryn

Cuma tahu kisah asal usul hero Floryn saja tidak cukup, kalian juga harus dilengkapi dengan pengetahuan kelebihan dan kekurangannya hero Floryn di Mobile Legends. Maka dari itu bagi kalian yang membutuhkan informasi tentang penjelasan dari kelebihan dan kekurangan hero Floryn di game Mobile Legends, silahkan simak penjelasan yang akan kami jelaskan di bawah ini!

Inilah kelebihan hero yang bernama Floryn di game Mobile Legends: Meski hero support tapi damage dari Floryn cukup besar di kelasnya. Floryn sangat bagus untuk team fight. Kemampuan heal dari Floryn cukup memiliki area yang luas. Memiliki pasif support yang dapat menambahkan item. Mudah untuk dimainkan terutama untuk pemula.

Inilah kekurangan hero yang bernama Floryn di game Mobile Legends: Floryn tidak memiliki skill escape. Hero Floryn mudah untuk di counter banyak hero. Hero Floryn sangat mengandalkan tim terutama saat war. Hero Floryn tidak memiliki serangan area. Hero Floryn memiliki crowd control yang terbilang kurang efektif atau bisa dibilang nanggung.

Sekian artikel dari Gamefinity yang berjudul “Informasi Lengkap Sosok Hero Mobile Legends Floryn, Asal Usul dan Kelebihan dan Kekurangannya” Semoga bisa bermanfaat bagi kalian dan juga yang lain dengan cara kalian share artikel ini kepada yang lainnya. Jangan lupa untuk selalu baca dan cari artikel kami yang lainnya di https://gamefinity.id/ 

author avatar
Tyto Networking
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: