Asus Kenalkan Belasan Laptop ROG Baru di CES 2023

Dimas Galih Putrawan, 7 Januari 2023

Asus Kenalkan Belasan Laptop ROG Baru di CES 2023Gaming Gear
Banner Ads

GAMEFINITY.ID, Bandung – Consumer Electronics Show (CES) 2023 saat ini sedang digelar hingga 8 Januari 2023. Acara pameran tersebut menjadi ajang bagi perusahaan elektronik untuk memamerkan produk baru yang akan datang. Salah satu di antaranya adalah Asus. Perusahaan komputer asal Taiwan itu memperkenalkan belasan laptop ROG di CES 2023.

Republic of Gamers Jadi Lini Andalan Asus untuk Gamers

Republic of Gamers (ROG) sendiri menjadi salah satu brand yang paling diincar oleh para gamers dan content creator. Semenjak pengenalannya pada 2006, Asus memanfaatkan lini ini untuk berfokus pada gaming. Produk yang diandalkan di antaranya laptop berspek tinggi, hardware komputer, aksesories, dan ponsel pintar.

Asus Umumkan Total 13 Laptop ROG Baru!

Di CES 2023, Asus mengumumkan berbagai produk baru di bawah lini ROG, di antaranya adalah hardware komputer seperti desktop CPU, processor, keyboard, dan kontroller. Namun, laptop gaming turut menjadi perhatian utama bagi konsumennya. Bahkan, mereka memperkenalkan total 13 laptop ROG terbaru! Itu jumlah yang sangat banyak.

Ketiga belas laptop ROG itu terbagi menjadi tiga lini utama, yaitu ROG Strix, ROG Zephyrus, dan ROG Flow.

6 Laptop ROG Strix Baru

Asus memperkenalkan sebanyak enam laptop ROG Strix baru. Keenam produk laptop itu terdiri dari tiga laptop ROG Strix Scar dan tiga ROG Strix G. Semua produk baru ROG Strix itu dilengkapi dengan ROG Intelligent Cooling Technology yang memiliki pengendali panas lebar dan kipas Tri-Fan Technologi untuk pendinginan.

Selain desain baru, keenamnya memiliki layar lebih besar dengan rasio 16:10 dan mengandalkan ROG Nebula HDR Display resolusi QHD.

Asus ROG Strix Scar 18
ROG Strix Scar 18

Dari lini ROG Strix Scar, terdapat ROG Strix Scar 16, ROG Strix Scar 17, dan ROG Strix Scar 18 yang diperkenalkan. Sedangkan dari lini ROG Strix G, terdapat ROG Strix G16, ROG Strix G17, dan ROG Strix G18.

Asus ROG Strix G18
ROG Strix G18

Prosessor Intel Core Generasi ke-13 i9-13980HX menjadi andalan Strix Scar 16, Strix Scar 18, Strix G16, dan Strix G18. Sementara Strix Scar 17 dan Strix G17 mengandalkan AMD Ryzen 9. Ketiga laptop ROG Strix Scar terbaru itu juga dilengkapi dengan GPU Nvidia GeForce RTX 4090.

4 Laptop ROG Zephyrus Baru

Asus ROG Zephyrus M16
ROG Zephyrus M16

Lini ROG Zephyrus menjadi salah satu lini laptop terbaik yang diincar para gamers. Kini Asus mencoba untuk mengulang kesuksesannya dengan memperkenalkan empat laptop ROG Zephyrus baru, yaitu ROG Zephyrus M16, ROG Zephyrus G14, ROG Zephyrus G16, dan ROG Zephyrus Duo 16.

Keempatnya memiliki desain baru yang mengandalkan portabilitas. Sistem pendinginan yang digunakan keempatnya adalah tri-fan technology dan full width heatsink. Prosessor dan GPU yang dimanfaatkan juga berbeda-beda.

Asus ROG Zephyrus Duo 16
ROG Zephyrus Duo 16

Zephyrus M16, Zephyrus G16, dan Zephyrus Duo 16 menggunakan prosessor Intel Core Generasi ke-13 i9-13900H, sedangkan Zephyrus G14 menggandalkan AMD Ryzen 9 Zen 4. GPU Nvidia GeForce RTX 4090 turut digunakan Zephyrus M16 dan Zephyrus G14, sementara Zephyrus G16 dan Zephyrus Duo 16 menggunakan GPU Nvidia RTX 4070.

Baca juga: Acer Ungkap Lineup Laptop Gaming Baru di CES 2023

3 Laptop ROG Flow Baru

Asus ROG Flow X16
ROG Flow X16

Terakhir, Asus mengumumkan tiga laptop ROG Flow baru. ROG Flow menjadi lini laptop gaming convertible dengan layar sentuh. Ketiganya adalah ROG Flow X13, ROG Flow X16, dan ROG Flow Z13. ROG Flow Z13 sendiri sekaligus menjadi tablet gaming portable yang dapat dimanfaatkan sebagai pengganti laptop. Ketiga produk ROG Flow baru itu juga mendapatkan serangkaian pembaruan dari pendahulunya.

Asus ROG Flow Z13
ROG Flow Z13

Flow X13 kini diperkuat dengan prosessor AMD Ryzen Zen 4 dan GPU Nvidia GeForce RTX 4070. Sementara itu, Flow X16 mengandalkan CPU Intel Generasi ke-13 i9-13900H dan GPU Nvidia GeForce RTX 4070. Terakhir, Flow Z13 diuntungkan dengan CPU Intel Generasi ke-13 i9-13900H dan GPU Nvidia GeForce RTX 4060.

Itulah tadi sederetan laptop ROG terbaru yang diperkenalkan Asus di CES 2023. Laptop ROG mana yang cocok dan menjadi incaran pemain?

author avatar
Dimas Galih Putrawan
Thanks for reading. My Gaming Account: Steam: dimaspettigrew Epic Games Store: PTGRW Xbox: PTGRW
Share Artikel:
Banner Ads

Post Terkait: